I'll Become a Villainess That Will Go Down in History Chapter 311
Disclaimer: Novel ini bukan punya saya. Lihat daftar isi buat tahu copyrightnya.
XXXXXXX
“Ria, tolong kerjakan ini.”
“Baiklah. Aku akan memastikan jika perhitungannya sudah
benar.”
“Apa kau sudah selesai? Lihat dokumen ini dan buat kontrak yang
sesuai dengan isinya.”
“Oke. Ini dokumen lainnya.”
... Apa yang terjadi di sini?
Kenapa aku jadi sangat sibuk? Kakak adik ini benar-benar
suka menyiksaku, iya kan?
Meski aku bisa menyelesaikan semua pekerjaanku karena memang
itu niatku, asisten biasa tidak akan bisa melakukannys.
Sekarang aku tahu kenapa mereka semua ingin berhenti.
Saat aku berpikir jika semua dokumen di mejaku sudah habis,
tiba-tiba muncul dokumen lain dengan jumlah 2 kali lipat dari sebelumnya. Tidak
peduli secepat apa aku membaca dan menyelesaikannya jumlahnya seakan tidak mau
berkurang. Dan aku baru tahu jika pekerjaan seperti ini juga membutuhkan banyak
energi untuk berkonsentrasi.
Bekerja tanpa henti benar-benar menguras mentalmu... Tapi
saat aku sedang mengerjakan tugasku, aku punya perasaan jika Vian=sama juga
mengerjakan tugas sebanyak yang kukerjakan... Atau mungkin saja jumlah pekerjaannya
mencapai 2 kali lipat dari milikku.
Dia selalu bekerja tanpa henti dan tidak pernah istirahat.
Orang sepertinya mungkin bisa menjadi gambaran yang tepat dari istilah pekerja
keras.
Menjadi pangeran pertama sepertinya sangat berat...
Hmm? Apa mungkin Duke-sama melakukan pekerjaan sebanyak ini
tanpa kesulitan sedikitpun?
“Kenapa kau hanya berdiri di sana? Kau belum menyelesaikan
ini.” Ucap Vian-sama sambil memberiku pekerjaan baru.
Ah, aku capek! Aku sudah menggunakan kepalaku seharian.
Otakku ingin berteriak!!
Tapi aku bukan wanita jahat kacangan yang akan mengeluh
dengan mudah. Ini semua hanya masalah kesabaran. Dengan kesabaran dan
ketekunan, semua bisa kulakukan.
Aku meluruskan niat dan melakukan pekerjaan yang sudah
diberikan padaku.
“Senang rasanya memiliki orang berbakat yang bisa melakukan
pekerjaan dengan bagus.” Gumam Vian-sama pelan. Setelah itu dia kembali membaca
dokumen yang ada di depannya.
Pujian yang datang tiba-tiba itu membuatku kaget. Dia pasti
tipe boss yang sangat populer dikalangan para bawahan...
Ini bukan tipe pekerjaan yang ingin kulakukan, tapi orang
yang tidak bisa menyelesaikan pekerjaan yang ada di depannya tidak akan bisa
menyelesaikan masalah lainnya.
Untuk saat ini, aku akan menyelesaikan semua dokumen ini!
Aku menatap dokumen yang ada di depanku dengan mata yang tertutup
kain.
Hmmm...? Apa ini?
Aku berhenti membalik halaman dari dokumen yang sedang
kupegang. Di sana, sesuatu yang kupikir tidak akan pernah kulihat di kerajaan
ini tiba-tiba muncul di bidang pandangku.
[Mengenai saintess
yang ada di kejaraan Duelkiss.]
Darimana mereka mendapatkan informasi ini...?
Aku membaca isi dokumen itu dengan hati-hati agar Vian-sama
tidak memergokiku.
[Dari penyelidikan
diketahui jika ada saintess di kerajaan Duelkiss. Namanya Liz Cather. Meski dia
hanya rakyat biasa, dia bisa memasuki akademi sihir sebagai pengecualian
spesial. Dia adalah penyihir yang bisa menggunakan semua atribut.]
Hei, kenapa informasi seperti ini bisa sampai di kerajaan
Ravaal?
Apa karena ini serigala dari Ravaal bisa sampai di dalam
akademi? Apa mereka berharap mempelajari sesuatu tentang Liz-san?
Fakta jika Liz-san adalah saintess merupakan rahasia tingkat
tinggi. Bahkan hanya ada sedikit bangsawan yang mengetahuinya. Darimana
Vian-sama mendapatkan informasi ini?
Aku ingin bertanya padanya, tapi pasti aneh jika aku
bertanya padanya sekarang. Jika dia sampai curiga, situasiku akan menjadi
semakin runyam di masa depan.
“Apa ada masalah?”
Vian-sama berjalan mendekatiku. Mungkin dia sadar jika aku
bertingkah agak aneh.
“Tidak. Tidak ada apa-apa.” Ucapku dengan cepat sambil menutup
dokumen itu kembali.
Titik-titik yang awalnya berserakan kini mulai membentuk
sebuah garis... Meski begitu aku belum bisa menangkap mana ujung dan
pangkalnya...
Chapter 310 Daftar Isi Chapter 312
Komentar
Posting Komentar